(League of Legends) Faker, Dewa Esports dari Korea Selatan

– Siapa pemain League of Legends yang enggak kenal sama Faker?
– Di Korea Selatan, Faker reputasinya setara dengan BTS dan sutradara Parasite.

Bicara ranah esports League of Legends sudah pasti enggak bisa lepas dari nama Faker. Bisa dibilang, hampir semua orang yang memainkan game tersebut pasti mengenalnya. Pemain yang satu ini sering menjadi perbincangan dan diakui sebagai salah satu pemain terbaik League of Legends sedunia.

Popularitas yang dimiliki Faker merupakan hasil dari kerja kerasnya selama berkarier menjadi pemain profesional di League of Legends. Memenangkan tiga kali berturut-turut di World Championship menjadi bukti kerja kerasnya. Belum lagi ditambah dengan prestasinya di turnamen-turnamen lain seperti LCK dan Mid Season Invitational.

Penasaran dengan Faker? KINCIR akan menguak fakta-fakta menarik tentang sang “Dewa” League of Legends ini. Yuk simak!

Mulai Bermain Game sejak Usia 12 tahun

Via istimewa

Faker lahir dengan nama Lee Sang Hyeok pada 7 Mei 1996 di Seoul, Korea Selatan. Sejak usia 12 tahun, dia mulai menunjukkan minatnya terhadap video game. Ketangkasan Faker dalam permainan MOBA bisa dikatakan punya basis dari Warcraft dan Chaos Heroes. Sayang, Chaos Heroes yang sempat dimainkannya sudah tidak beroperasi lagi. Dia pun hijrah ke League of Legends yang telah dimainkannya sejak Desember 2011, bertepatan dengan dibukanya server Korea.

Berawal sebagai "Pubstar"

Via istimewa

Faker enggak langsung 'serius' di League of Legends. Pada awalnya, dia getol bermain di mode Casual dengan nickname 고전파 (Bahasa Korea, Classical). Namun, minimnya kompetisi dan pemain yang setara dengan kemampuannya membuat sang legenda memutuskan beralih ke mode Ranked. LeBlanc, Cassiopeia, Zed, Orianna, Ahri, Galio, dan Ryze menjadi contoh dari banyak hero andalannya.

Ganti Nama dan Bergabung dengan SK Telecom

Via istimewa

Statusnya sebagai pubstar nomor wahid League of Legends membuatnya dilirik oleh tim SK Telecom pada 2013. Mendapat tawaran, Faker pun langsung mengambilnya dan memutuskan berhenti dari sekolah. Dia pun mengganti IGN-nya menjadi Faker karena menurutnya keren.

Pemain Debutan Paling Mematikan

Via istimewa

Tak perlu waktu lama bagi Faker untuk membuktikan kemampuannya sebagai pemain paling berbakat. Di musim pertamanya bersama SKT T1, dia langsung meraih gelar juara League of Legends: Season 3 World Championship. Meski sempat enggak lolos gelaran musim 2014, dia meraihnya kembali di gelaran 2015 dan 2016. Dia juga menjadi salah satu dari empat pemain yang menjuarai World Championship secara beruntun.

Pemain Esports Termahal di Masanya

Via istimewa

Prestasi yang didapatkannya membuatnya menjadi salah satu pemain esports dengan bayaran termahal. Pada 2014, Faker menerima penghasilan 255 ribu dolar pertahun atau sekitar Rp3,5 miliar pertahun.

Si Jenius dengan Banyak Gelar Penghargaan

Via istimewa

Sepanjang kariernya, Faker telah menerima banyak penghargaan sebagai pemain terbaik, di antaranya Republic of Korea Esports Destination League of Legends Most Valuable Player Award 2013, Republic of Korea e-sports destination of Legends League Popularity Award 2015 , World Championship Most Valuable Player 2016, dan Game Awards’ 2017 Best Esports Player.

"Michael Jordan" Skena Esports League of Legends

Via Istimewa

Tak hanya raihan penghargaan, Faker juga mendapat pengakuan lewat julukan-julukan fantastisnya. Permainan gemilangnya membuatnya mendapat ragam julukan seperti “Dewa”, “Anak Ajaib”, dan “Anak Iblis”. Dia juga mendapat julukan “Michael Jordan” dari Vice President Riot Game, Dustin Beck. Pada saat konferensi pers yang diadakan di Staples Center.

Ingin Jadi Seperti Ronaldo

Sebagai pemain esports, Faker bercita-cita menjadi atlet yang selalu diingat oleh semua orang, sama seperti yang didapatkan atlet sepak bola legendaris asal Brazil, Luís Nazário de Lima alias Ronaldo. Untuk itulah dia enggak pernah melupakan pemberian penggemarnya. Dia pun mengaku selalu memakai pakaian pemberian penggemar.

Sedang "Menikmati" Masa Senja

Via istimewa

Ironisnya, cita-cita ingin seperti Ronaldo membuatnya "menikmati" masa senja yang terbilang dini sama seperti sang legenda sepak bola tersebut. Prestasinya terus menurun setelah terakhir kali meraih gelar juara pada 2016. SKT T1 harus puas meraih posisi kedua di gelaran World Championship 2017.

Bahkan, Faker terlihat menangis setelah menerima kekalahan dari tim Samsung Galaxy. Lebih parahnya lagi, dia gagal meloloskan SKT T1 ke World Championship 2018 setelah hanya meraih posisi keempat di kejuaraan Korea.

Siap Bangkit Tahun Ini

Via istimewa

Meski jatuh, Faker bertekad bangkit bersama tim yang telah membesarkan namanya. Hal tersebut pun ditunjukkannya dengan memenangkan gelaran LCK 2019 Spring. SK Telecom pun turut menunjukkan komitmennya dengan memberi sang pemain kontrak baru dengan durasi tiga tahun pada 20 November 2018.

Ditunjuk Jadi Duta Shanghai Masters

Via Istimewa

Malang melintang di ranah kompetitif selama kurang lebih enam tahun, nama Faker pun sukses jadi seorang legenda. Berkat prestasinya, dia pun ditunjuk sebagai duta esports Shanghai Master pada November 2019 lalu. Faker dan anggota SK Telecom T1 jadi tamu kehormatan dari turnamen yang disponsori oleh pemerintah Tiongkok.

Perpanjang Kontrak, Faker Dapat Saham SK Telecom T1

Memperkuat SK Telecom T1 sejak 2013, tim asal Korea ini memutuskan untuk memperpanjang kontrak sang pemain dengan memberikan saham. Nantinya, setelah Faker pensiun, dia pun akan jadi salah satu pemilik dari tim ini. Kesepakatan ini pun juga telah di setujui oleh pihak RIOT Games selaku publisher dari League of Legends.

Terlalu Berharga, Tangan Kanan Faker Diasuransikan Senilai Rp12 Miliar

Via Istimewa

Sebagai pemain legendaris yang telah mencetak berbagai prestasi, Faker pun diberikan benefit berupa asuransi untuk tangan kanannya oleh Hana Bank. Artinya, jika terjadi sesuatu dengan Faker, mereka pun wajib membiayai pengobatan sebesar 1 miliar won Korea atau sebesar Rp12 miliar.

***

Enggak mudah perjalanan Faker menjadi pemain profesional paling berjaya di skena esports League of Legends. Tentu banyak rintangan yang harus dia hadapi serta mengorbankan aspek kehidupan lainnya, seperti masa sekolahnya untuk menjadi seperti sekarang.

Bagaimana tanggapan kalian tentang perjalanan sang Michael Jordan-nya League of Legends? Kalau kalian tahu fakta menarik lainnya tentangnya bisa tulis di kolom komentar, ya. Tetap di KINCIR agar kalian enggak ketinggalan berita terbaru seputar esports dan game.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.
Baca Juga
VCT Pacific 2024 Stage 2 Paper REX 2
VCT Pacific 2024 Stage 2 Ganti Format, Begini Tanggapan Paper Rex!
18 Jun 2024
MPL Season 13 Fnatic ONIC
(WHAT’S HOT) Grand Finals MPL Season 13 Hingga Seleknas IESF 2024!
17 Jun 2024
Seleknas IESF 2024
Juarai Seleknas IESF 2024, Fnatic ONIC Resmi Wakili Timnas Indonesia!
14 Jun 2024
RRQ Honor of Kings
RRQ Umumkan Roster Honor of Kings untuk HOK Invitational Series 2024 Season 2
14 Jun 2024
MPL Season 13 RRQ Hoshi Vren
Usai MPL Season 13, RRQ Hoshi Berpisah dengan Coach Vren!
14 Jun 2024
MPL Season 13 Team Liquid Gugun
(MPL Season 13) Gugun Paparkan Perbedaan Main di MPL dan MDL!
13 Jun 2024

两个鬼故事氵字旁的字有哪些起名大全腾讯qq空间模块代码起名厂名字大全601899股票辛弃疾简介dogdays第三季起名字女孩王什麽好听姓方男孩的起名大连购房者宝宝起名 双胞胎7画字有哪些起名字用吗谭晓彤甜品小店起名名典免费起名的姓名测试网男孩起名带木字旁的字有哪些斗破苍穹三年之约免费观看完整版adultflashgame战地4剧情神盾局特工下载风会记得一朵花的香孜孜以求西游记的故事极限武尊常起什么名字周易免费起名评分标准叶凡秋沐橙最新章节手机号码归属地查询起微信名字 女的新媒体起名网络电台少年生前被连续抽血16次?多部门介入两大学生合买彩票中奖一人不认账让美丽中国“从细节出发”淀粉肠小王子日销售额涨超10倍高中生被打伤下体休学 邯郸通报单亲妈妈陷入热恋 14岁儿子报警何赛飞追着代拍打雅江山火三名扑火人员牺牲系谣言张家界的山上“长”满了韩国人?男孩8年未见母亲被告知被遗忘中国拥有亿元资产的家庭达13.3万户19岁小伙救下5人后溺亡 多方发声315晚会后胖东来又人满为患了张立群任西安交通大学校长“重生之我在北大当嫡校长”男子被猫抓伤后确诊“猫抓病”测试车高速逃费 小米:已补缴周杰伦一审败诉网易网友洛杉矶偶遇贾玲今日春分倪萍分享减重40斤方法七年后宇文玥被薅头发捞上岸许家印被限制高消费萧美琴窜访捷克 外交部回应联合利华开始重组专访95后高颜值猪保姆胖东来员工每周单休无小长假男子被流浪猫绊倒 投喂者赔24万小米汽车超级工厂正式揭幕黑马情侣提车了西双版纳热带植物园回应蜉蝣大爆发当地回应沈阳致3死车祸车主疑毒驾恒大被罚41.75亿到底怎么缴妈妈回应孩子在校撞护栏坠楼外国人感慨凌晨的中国很安全杨倩无缘巴黎奥运校方回应护栏损坏小学生课间坠楼房客欠租失踪 房东直发愁专家建议不必谈骨泥色变王树国卸任西安交大校长 师生送别手机成瘾是影响睡眠质量重要因素国产伟哥去年销售近13亿阿根廷将发行1万与2万面值的纸币兔狲“狲大娘”因病死亡遭遇山火的松茸之乡“开封王婆”爆火:促成四五十对奥巴马现身唐宁街 黑色着装引猜测考生莫言也上北大硕士复试名单了德国打算提及普京时仅用姓名天水麻辣烫把捣辣椒大爷累坏了

两个鬼故事 XML地图 TXT地图 虚拟主机 SEO 网站制作 网站优化